Selasa, 12 Juni 2018

New Update Xiaomi Redmi Note 5A: MIUI 9.5.9.0



Setelah beberapa hari kemudian, saya menerima notifikasi update sistem dari Xiaomi Redmi Note 5A, agak telat juga di mana pengguna sudah posting mengenai update MIUI 9.5.9.0 terlebih dahulu.  Update MIUI 9.5.9.0 yang saya terima berukuran 47 MB dan hanya ada keterangan perbaikan sistem dan bug fixes.

Dari segi tampilan tidak ada yang beda, menu dan aplikasi juga tidak ada tambahan yang baru atau berubah. Dan sejauh ini saya belum menemukan adanya gangguan pada sistem atau aplikasi yang gagal beroperasi. Saya tidak menginstal banyak aplikasi, jadi seperti Instagram tidak bisa saya komentari, karena saya tidak pakai. Untuk internetnya sendiri tidak ada kendala, ikon 4G tidak hilang. Semua berjalan normal. Hanya satu yang saya perhatikan ada kekurangannya.

Saat posisi lockscreen, bila saya pencet tombol power on/off, maka layar akan menyala dan bila saya swipe up layar ponsel dari ke atas, maka akan muncul draw pad bila dikunci dengan draw pad, akan muncl keyboard bila dikunci dengan PIN, dsb. Nah, kadangkala, saya swipe atas ke atas berkali-kali tidak muncul hal tersebut yang di atas (seperti kemunculan draw pas, PIN keyboard tadi tidak berfungsi). Jadi , sampai layar redup lagi, saya swipe ke atas lagi, kadang begitu lagi gejalanya. Setelah beberapa saat didiamkan, kemudian coba nyalakan layar kembali lalu swipe up lagi, baru bisa. Ya ini menurut saya bug pada software Xiaomi tersebut. Mungkin ada user Xiaomi yang mengalami hal yang sama juga, silahkan kirimkan komentarnya guys. :-)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

realme SuperSonic Charge 320W

  Hari ini realme kenalkan teknologi yang lebih canggih lagi untuk fast charging. Setelah sukses merilis smartphone realme GT series yang du...