Minggu, 15 April 2018

Kabar Baik: Pengguna gratisan Spotify nanti akan bisa merasakan fitur mirip pengguna premium

Pecinta musik melalui Android maupun iOS tentu tidak asing lagi dengan aplikasi Spotify. Setelah Spotify memblokir akun pengguna yang menggunakan aplikasi bajakan, Spotify kini dikabarkan akan memperbarui aplikasi yang memungkinkan pengguna non premium bisa menikmati lagu layaknya pengguna premium.

Jadi, dengan update Spotify terbarunya, pengguna non premium akan bisa mengakses playlist lebih dan dan memilih lagu yang ingin didengarkan. Sebelumnya, pengguna non premium tidak bisa memilih lagu, ada iklan yang kadang suka muncul, lagu hanya bisa diputar secara acak. Kemungkinan, Spotify akan memperbarui aplikasinya beberapa minggu ke depan.

Tampaknya Spotify membuat keputusan seperti ini untuk menarik lebih banyak pengguna agar berdampak baik bagi investor.

Sumber: kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

realme SuperSonic Charge 320W

  Hari ini realme kenalkan teknologi yang lebih canggih lagi untuk fast charging. Setelah sukses merilis smartphone realme GT series yang du...