Jumat, 11 Oktober 2019

Oppo Rilis Ponsel Oppo Reno 2 dan Reno 2F





Oppo akhirnya resmi memboyong dua ponsel Oppo Reno 2 series: Oppo Reno 2 dan Oppo Reno 2F. Oppo Reno 2 mengusung prosesor Qualcomm Snapdrgaon 730G dipadu RAM 8 GB dan memori 256 GB. Sedangkan Oppo Reno 2F pakai prosesor MediaTek Helio P70 yang dipadu RAM 8 GB dengan memori 128 GB. Kedua ponsel ini sama-sama mengusung layar jenis AMOLED dengan ukuran 6,5 inci dan resolusi full HD plus dan sama-sama punya 4 kamera, hanya saja ada perbedaannya. 

Untuk Oppo Reno 2 konfigurasi kameranya 48 MP, 13 MP, 8 MP dan 2 MP, sedangkan Oppo Reno 2F punya konfigurasi 48 MP, 8 Mp, 2 MP dan 2 MP. Kedua ponsel pakai sistem operasi Android Pie dengan UI ColorOS 6. Untuk baterai juga sama-sama menggunakan 4.000 mAh, didukung VOOC 3.0 dan sudah dukung sensor sidik jari dalam layar. Oppo Reno 2 dijual dengan harga Rp7,999 juta dan Oppo Reno 2F dijual Rp5,399 juta.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

realme SuperSonic Charge 320W

  Hari ini realme kenalkan teknologi yang lebih canggih lagi untuk fast charging. Setelah sukses merilis smartphone realme GT series yang du...