Tidak terasa tahun 2018 akan segera berakhir. Menyongsong tahun 2019, tentu kita semua berharap akan menjadi tahun yang baik bagi kita semua, dimudahkan rejekinya, amin.
Saya masih menggunakan ponsel Android. Kemudahan dalam kustomisasi, instal aplikasi di luar web store nya tentu masih menjadi daya tarik sendiri, ditambah lagi, begitu banyak vendor ponsel Android dan harganya pun bervariasi dari yang terendah hingga ke yang mahal. Kini, ponsel Android dengan RAM 4 GB pun sudah mudah ditemui dengan harga yang terjangkau. Bahkan dengan harga Rp4 juta saja konsumen sudah bisa mendapatkan ponsel Android dengan RAM 6 GB saat ini.
Nah, ponsel Android itu dari masa ke masa selalu up to date, spesifikasinya kian tinggi. Aplikasi-aplikasi di Play Store pun up to date. Jadi, menurut saya untuk saat ini membeli ponsel Android dengan RAM 2 GB dan memori 16 GB udah nggak bagus lagi. Di samping nanti akan lemot, sisa memori bebas buat instal aplikasi dan lain-lain akan jadi minim. Bahkan untuk RAM 3 GB pun saja sudah pas-pasan. Udah sebaiknya upgrade ponsel Android dengan RAM 4 GB dan minimal memori internalnya 32 GB, lebih bagusnya lagi, memori 64 GB. Banyak pilihannya sekarang, untuk ponsel Android dengan memori internal 64 GB bahkan ada yg 128 GB, dengan RAM 4 GB, contohnya Honor 8X. Di samping, kalau saran saya, perlu pertimbangkan pula ponsel Android dengan dukungan fast charging. Dengan harga Rp4 juta, RAM 4 GB memori internal 64 GB dan fast charging, itu pilihan yang sudah sangat bagus.
Di tahun 2019 ini, untuk ponsel Android bagusnya RAM 4 GB memori 64 GB, itu pendapat saya. Tapi bila dananya mencukupi, bisa memilih yang punya RAM 6 GB dan memori internalnya 64 GB / 128 GB. Makin tinggi sesuai dengan dana yang tersedia itu makin bagus untuk menghindari lag, lemot, dsb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar