Ponsel Essential yang diperkenal tahun 2017 oleh Andy Rubin cukup menarik perhatian. Ponsel yang pertama kali mengadopsi notch kecil di layar atasnya sebagai wadah kamera depannya, mungkin tidak akan terpikrkan kalau adospti poninya ini diikuti oleh vendor ponsel Android lain hingga kini.
Namun apa daya, kehadiran ponsel Essential PH-1 tidak bisa menunjukkan penjualan yang bagus dan akhirnya menjadi produk gagal. Meski demikian, ponsel Essential PH-1 mendapat update software secara bertahap, bahkan menyamai ponsel Google Pixel (ini menjadi salah satu keuntungan dari ponsel yang memakai software Android One). Nah, kini, sejak Essential dihentikan produksinya, tidak ada penerusnya lagi, Andy Rubin memberikan update security patch terakhir di 3 Februari 2020 dan ini menjadi update software Essential terakhir. Bila dihitung, ini sudah 3 tahun dari Essential pertama kali dikenalkan.
Oktober 2019 yang lalu, Andy Rubin sempat menciptakan smartphone yang dinamakan Project Gem. Dalam foto yang diposting, terlihat jenis smarpthone ini seperti berbentuk remote control TV dengan layar sempit yang memanjang secara vertikal. Ponsel ini terdapat warna yang sangat menarik, dari hijau, oranye, merah dan biru. Namun sangat disayangkan, belum sempat dikomersialkan, ponsel ini juga sudah ditutup. Nah, hingga kini, belum ada penerus Essential PH-1, pengguna smartphone yang masih memakai Eseential tidak akan menerima update software selamanya setelah update security patch Februari 2020 ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar