Selasa, 04 Februari 2020

Apple Tutup Semua Gerai Apple Di Cina

Sejak munculnya virus Corona dari Wuhan, Cina berdampak sangat luas hingga berbagai negara terinfeksi. Laporan dari Cina menyebutkan kalau virus Corona sudah menewaskan ratusan orang di Cina. Berbagai antisipasi dilakukan Cina juga negara-negara lain untuk mencegah penyebaran virus tersebut. Nah, Apple juga tidak ketinggalan. 

Laporan terbaru menyebutkan bahwa Apple menutup semua gerainya di Cina hingga 9 Februari 2020. Dikabarkan pula kalau virus tersebut juga mengancam produksi iPhone SE 2 (iPhone 9) dan AirPods, karena beberapa komponennya diimpor dari Cina. Bisa jadi iPhone SE 2 (iPhone 9) yang rencananya akan hadir bulan Maret 2020 akan terhambat. Meski toko fisiknya ditutup, Apple tetap buka toko online. Semapt juga muncul kekhawatiran kalau pasokan produksi ponsel iPhone akan terhambat karena penyebaran virus ini. Namun, kabar ini dibanta rekanan Apple, Foxconn. Mereka menyatakan kalau pasokan produksi akan terus berjalan memenuhi permintaan global.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Awal Kenal Brand iQOO

  Selamat pagi, salam kenal, saya Niki, trOOps officer di iQOO trOOps Indonesia. Bulan April 2023 adalah awal di mana saya mengenal smartpho...