Minggu, 25 Agustus 2019

Redmi Note 8 Pro Raih Skor AnTuTu 280.000



Menunggu kedatangan ponsel Redmi Note 8 dan Note 8 Pro bisa jadi adalah impian pencari ponsel untuk gaming dengan harga terjangkau bagi yang suka Xiaomi atau Mi Fans. Desainnya sudah terlihat, memakai empat lensa kamera, fiturnya juga disebutkan akan ada NFC. Mengenai prosesornya, disebutkan juga bahwa Redmi Note 8 akan pakai MediaTek Helio G90T. 

Dari bocoran yang beredar, diketahui skor AnTuTu Redmi Note 8 Pro capai angka 280.000-an. Kalau info ini benar, maka tentu ponsel Redmi Note 8 Pro bisa menjadi incaran konsumen bila harga yang ditawarkan nanti terjangkau. Sebagai ponsel yang dikategorikan sebagai ponsel kelas menengah, punya skor AnTuTu sampai di atas 200.000 itu termasuk fantastis dan jarang terjadi pada ponsel kelas menengah vendor lain. Sangat menarik, semoga saja ini benar. Tentu akan ada yang mengharapkan ponsel ini juga resmi hadir di Indonesia bukan? 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Awal Kenal Brand iQOO

  Selamat pagi, salam kenal, saya Niki, trOOps officer di iQOO trOOps Indonesia. Bulan April 2023 adalah awal di mana saya mengenal smartpho...