Senin, 14 Januari 2019

Mungkinkah Ini Nokia 8.1 Plus





Mungkin ini bentuk penampang Nokia 8.1 Plus. Tren layar berlubang karena disematkan kamera depan tampaknya akan diikuti juga oleh HMD Global. Dari bocoran @OnLeaks di Twitter, ponsel yang diduga Nokia 8.1 Plus hadir hampir tanpa bezel sama sekali, sangat tipis pinggiran ponselnya yang dibaluti dengan bingkai. Kamera depannya diduga berada di dalam layar, sehingga terdapat lubang di layar (sepertinya halnya Huawei).

Di bagian belakang ponsel tersembul dua lensa kamera dengan dual LED flash, di bagian bawahnya ada sensor sidik jari, ada pula logo Nokia dan kata Android One paling bawah. Dilihat dari desainnya, Nokia 8.1 Plus memakai konektor USB type-C dan terdapat lubang jack 3.5 mm. Dugaan layarnya berukuran 6,2 inci, spesifikasi lainnya belum disebutkan. Kemungkinan akan dihadirkan saat pergelatan MWC 2019 nanti di Barcelona.

Sumber: kompas.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

realme SuperSonic Charge 320W

  Hari ini realme kenalkan teknologi yang lebih canggih lagi untuk fast charging. Setelah sukses merilis smartphone realme GT series yang du...