Kamis, 05 Juli 2018

Xiaomi Mi A2 Semakin Terlihat




Xiaomi Mi A2 tampaknya akan segera hadir di pasaran. baru-baru ini ada foto sebuah ponsel yang diduga Xiaomi Mi A2, terlihat di situ bagian 'about phone' nama modelnya menggunakan Mi A2. Kemudian pada bagian baseband version tertulis 660 GEN, kemungkinan mengacu pada prosesor Qualcomm Snapdragon 660. Dalam gambar foto bocoran itu juga tertulis versi Androidnya Oreo 8.1 dengan keamanan patch Mei 2018.

Antar mukanya saja sudah terlihat, gambar pada ponsel tersebut menggunakan Android murni. Xiaomi sendiri belum mengomentari mengenai bocoran tersebut, tetapi beberapa pihak menduga kalau Xiaomi Mi A2 ini akan dirilis pada akhir Juli 2018 berbarengan dengan peluncuran Mi 8 Explorer.

Sumber: kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

realme SuperSonic Charge 320W

  Hari ini realme kenalkan teknologi yang lebih canggih lagi untuk fast charging. Setelah sukses merilis smartphone realme GT series yang du...