Xiaomi sudah mengumumkan bawa beberapa model ponsle akan menerima upgrade Android Oreo 8.1 dan Android Pie 9.0. Untuk seri Pocophone F1 ternyata Xiaomi sudah memberikan statement bahwa Pocophone tersebut akan menerima upgrade hingga Android Q, padahal Google belum mengumumkan versi Android Q.
Saat ini saja Pocopohone F1 masih menggunakan sistem operasi Android Oreo 8.1. Untuk upgrade ke Android Pie masih menunggu waktu yang akan dirilisnya ke model tersebut. Pernyataan Xiaomi diungkapkan melalui Twitter setalah ada salah seorang pengguna posnel Pocophone mengungkap keinginannya mengenai update pada ponselnya.
Ya, kalau melihat Pocophone F1 yang diluncurkan pada tahun 2018 sepertinya wajar akan menerima upgrade software ke versi yang lebih tinggi. Pocophone F1 itu termasuk ponsel kelas atas namun dengan harga menengah. Bayangkan saja, ponsel dengan prosesor Snapdragon 845 bisa dibeli dengan harga Rp4,5 juta saja untuk varian paling rendah, sedangkan brand lain, angkanya bisa menyentuh Rp8 jutaan. So, pengguna Pocophone F1, tentunya kalian akan senang sih bila suatu saat nanti Android Q hadir di ponsel ini. :-)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar