Adakah pengguna iPhone yang sudah upgrade sistem operasinya ke iOS12 dan mengalami masalah bug salah kirim SMS? Ternyata upgrade sistem operasi ke iOS12 berdampak masalah pada iMessage.
Ya, iMessage adalah fitur SMS yang sudah menjadi hal yang lazim dikenal di kalangan pengguna iPhone. Unik dari iMessage ini tidak hanya kirim pesan, foto, gambar tapi juga terintegerasi dengan video call yang dinamakan FaceTime. Kabar terbaru datang dari seorang pengguna iPhone yang mengeluhkan terjadinya salah kirim pesan melalui iMessage kepada Apple Support di Twitter. Update iOS12 ini memperbarui iMessage yang bisa menggabungkan utas percakapan dari satu kontak iMessage yang berisi email dan nomor telepon tapi ternyata membawa dampak masalah yang ikut menggabungkan kontak lain.
Pengguna iPhone yang mengeluhkan iMessage di iOS12 ini mengatakan bahwa seharusnya ia mengirim pesan untuk kakaknya, malahan peasn tersebut juga ikut terkirim untuk ibunya. Belum diketahui bagaimana tanggapan Apple atas masalah kekacauan pada iMessage di iOS12. Ada dugaan hal tersebut hanya berdampak bagi mereka yang berbagi Apple ID ke sesama anggota keluarga. Nyatanya, bagi mereka yang tidak berbagi Apple ID juga berdampak sama.
Sumber: kompas.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar