Sabtu, 27 Juli 2019

Vivo Rilis Ponsel Vivo Y15




Vivo kembali rilis smartphone untuk pasar entry level. Ponsel yang dirilis namanya Vivo Y15. Ponsel ini diotaki prosesor MediaTek Helio P22 octa-core dengan kecepatan 2,0 GHz. Layarnya beresolusi 720 x 1.544 piksel dengan bentang layar 6,53 inci. Sistem operasi pakai Android Pie dengan UI FunTouch 9.

Yang menariknya adalah, ponsel ini dibekali dengan kapasitas baterai 5.000 mAh. Kemudian terdapat fitur ultra game mode khusus bagi gamer yang gemar main game sehingga ponsel jadi bekerja dengan performa game. Untuk kameranya, ponsel Vivo Y15 pakai tiga lensa kamera, 13 MP, 8 MP dan 2 MP. Kamera selfie-nya 16 MP. Untuk urusan memori, Vivo Y15 pakai 64 GB dan RAM 4 GB, cukup untuk kebutuhan pemakaian sehari-hari.

Vivo Y15 dijual dengan harga Rp2,499 juta, sudah bisa dibeli melalui Vivo Store, mitra  retail Vivo.

Sumber: detik.com, gsmarena.com



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Awal Kenal Brand iQOO

  Selamat pagi, salam kenal, saya Niki, trOOps officer di iQOO trOOps Indonesia. Bulan April 2023 adalah awal di mana saya mengenal smartpho...