Oppo Indonesia kembali meluncurkan produk terbarunya, yakni Oppo A7. Oppo A7 ini sudah bisa dipesan di Shopee dengan harga Rp3,7 juta. Pemesan akan mendapatkan cashback sebesar Rp300.000.
Oppo A7 memiliki desain terlihat seperti ponsel premium, hadir dengan layar berponi kecil waterdrop. Kemudian untuk layarnya 6,2 inci dengan panel LCD IPS beresolusi 720 x 1.520 piksel. Layarnya pun sudah dilindungi Corning Gorilla Glass. Mengusung prosesor Qualcomm Snapdragon 450 octa-core 1.8 GHz dengan GPU Adreno 506, memori 64 GB dan RAM 4 GB, serta kapasitas baterai 4.230 mAh. Dengan sistem operasi Android Oreo 8.1 dipercantik UI ColorOS 5.2, fiturnya pun lumayan langkap, terdapat FM radio, slot microSD, mski tanpa NFC. Adanya kamera dua lensa 13 MP dan 2 MP serta kamera depan selfie 16 MP, tampaknya harga yang ditawarkan cukup masuk akal.
Namun, melihat dari harganya dan spesifikasi yang diusungnya. Oppo A7 bisa dikatakan ponsel upgrade dari BlackBerry Aurora, karena prosesor dan spesifikasinya mendekati. Lagipula Oppo A7 juga tidak mendukung fast charging. Dengan harga Rp3,7 jutaan, pengguna bisa mendapatkan smartphone Android dnegan spesifikasi lebih tinggi.
Sumber: kompas.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar