Sony Xperia 1, ponsel premiumnya Sony akan hadir di USA mulai 12 Juli 2019 dengan harga jual $950. Ya, harganya memang terbilang mahal. Ponsel pertama yang memakai layar OLED dengan layar 4k ini hadir dengan jeroan yang super.
Layar sangat luas, mengusung konsep CinemaWide di mana bodi terhadap layar ponsel berbanding 21:9, memori 128 GB dengan RAM 6 GB (ya dibanding dengan vendor lain, memori Xperia 1 masih kalah jauh), tiga buah lensa kamera di belakang ponsel, prosesor Qualcomm Snapdragon 855. Semua fitur yang ditawarkan dirasakan membuat harga jualnya tergolong kemahalan. Ya itulah Sony, beberapa ponsel Xperianya memang harga jualnya itu mahal bila dibanding dengan brand lain.
Sumber: androidcentral.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar