HMD Global kembali rilis produk terbarunya, kali ini namanya Nokia X71. Nokia X71 mengusung layar 6,3 inci dengan IPS LCD tampilan PureView. Yang menarik adalah, ada lubang kamera di sisi kiri atas ponsel, ini adalah pertama kalinya HMD Global memberikan lubang pada ponsel Nokianya.
Lubang kamera ini menjadi menjadi wadah bagi kamera depan yang beresolusi 16 MP dengan lensa Carl Zeiss. Sedangkan kamera belakannya ada tiga buah lensa, 48 MP, 8 MP dan MP. Nokia X71 ini merupakan ponsel menengah. Menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 660 dengan memori 128 GB dan RAM 6 GB, terdapat pula slot ekspansi memori. Untuk baterainya sendiri menggunakan kapasitas 3.500 mAh dan dukung fast charging 18W.
Sistem operasinya memakai Android Pie murni (pure Android) seperti ponsel Nokia lainnya. Nokia X71 ini akan dijual perdana mulai 10 April 2019 di Taiwan dengan harga TWD 11.990 (Rp5,517 juta). Menurut rumornya, Nokia X71 akan dipasarkan secara global dengan nama Nokia 8.1, namun tidak diketahui apakah ada rencana HMD Global menghadirkan produk ini di Indonesia atau tidak.
Sumber: kompas.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar