Minggu, 05 Agustus 2018

BlackBerry Evolve dan Evolve X





Meski BlackBerry sempat menurun setelah BlackBerry OS 10 nya ditinggalkan, BlackBerry ternyata pantang menyerah, setelah lisensinya diberikan ke TCL, kini TCL yang merilis ponssel-ponsel dengan brand BlackBerry. Setelah KEYOne 2, BlackBerry berencana merilis ponsel Android dengan layar penuh, kini menggunakan nama BlackBerry Evolve.

Akan ada dua ponsel, yakni Evolve dan Evolve X. Kedua ponsel BlackBerry terbaru ini sudah mengikuti layar kekinian. Dengan bentang layar 5,99 inci dan resolusi FHD plus, baik BlackBerry Evolve maupun Evolve X sama-sama mengusung baterai kapasitas 4.000 mAH, dan mendukung fast charging. Quick Charge 3.0


BlackBerry Evolve memakai prosesor Qualcomm Snapdragon 450 dengan RAM 4 B. Sedangkan BlackBerry Evolve X menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 660 dengan RAM 6 GB. Kedua ponsel sama-sama menggunakan memori 64 GB dan terdapat slot ekspansi memori. Untuk sisi kamera, Evolve baik Evolve X sama-sama memakai kamera ganda di punggung ponsel. Hanya saja ada sedikit perbedaan. Bila Evolve menggunakan dua lensa kamera 13 MP dan 13 MP, Evolve X menggunakan dua lensa kamera 12 MP dan 13 MP.


Kedua ponsel ini akan hadir di India mulai September mendatang. Evolv dibanderol Rp5 juta, sedangkan Evolve X dibanderol Rp7,4 juta.

Sumber: detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Awal Kenal Brand iQOO

  Selamat pagi, salam kenal, saya Niki, trOOps officer di iQOO trOOps Indonesia. Bulan April 2023 adalah awal di mana saya mengenal smartpho...