Rabu, 20 Desember 2023

IQOO Z7 5G: Software Terakhir Masih Android 13

 


Pemakaian hampir 7 bulan, IQOO Z7 5G terakhir kali menerima pembaruan softwaere di bulan Agustus 2023 dengan versi software EX_A 13.0.9.3.W20. Masih Android 13.

Sejauh ini, tidak ada keluhan yang mengganggu. Selama pemakaian, IQOO Z7 lebih banyak digunakan untuk balas chat, tulis komentar di aplikasi-aplikasi messaging, sosial media, nonton film, telepon, main game sesekali. Semua berjalan lancar. Versi software terakhir masih menggunakan patch keamanan Agustus 2023. Hingga bulan Desember ini belum ada pembaruan software lagi. Namun, saya meyakini setidaknya perusahaan akan memberikan dukungan software update hingga 2 atau 3 kali. Normalnya untuk smartphone harga menengah diperkiran 2 kali pembaruan software. Itupun sudah cukup. Setidaknya IQOO Z7 akan mendapat software Android 15. Semoga saja.

Memori 128 GB untuk pemakaian saya sejauh ini sudah mencapai 105 GB. Tampaknya untuk ke depannya perlu meningkatkan memori minimal di angka 256 GB. Pembaruan aplikasi, tambahan instalasi aplikasi yang diperlukan, penyimpanan foto-foto dan video, itu menggerus sisa ruang memori.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Awal Kenal Brand iQOO

  Selamat pagi, salam kenal, saya Niki, trOOps officer di iQOO trOOps Indonesia. Bulan April 2023 adalah awal di mana saya mengenal smartpho...