Selasa, 18 Agustus 2020

IQOO 5 Series Resmi Dirilis

Sub brand Vivo, IQOO resmi rilis ponsel  IQOO 5 dan IQOO 5 Pro yang dukung ultra fast charger 120W pertama di dunia.


IQOO hadir dengan layar 6,56 inci, layar AMOLED, dengan refresh rate 120 Hz, dengan resolusi 1.080 x 2.376 piksel. Sensor sidik jari juga sudah ditanamkan di layar. Hadir dengan prosesor Snapdragon 865 dan dukung 5G dengan opsi memori 128 GB / 256 GB dan RAM 8 GB / 12 GB.

Untuk kamera, IQOO 5 dibekali 3 kamera di sisi belakang ponsel dengan konfigurasi 50 MP, 13 MP ultra-wide, EIS, 13 MP portrait. Sedangkan kamera depan 16 MP terletak di lubang kiri atas layar (punch hole).

Hadir dengan baterai 4.500 mAh dan dukungan charger 55W, IQOO 5 dijual mulai dari $576 (128 GB / 8 GB) hingga $662 (256 GB / 12 GB).



IQOO 5 Pro punya spesifikasi yang mendekati sama, hanya ada sedikit.perbedaan saja. Jika pada IQOO 5 datar desain sisi bodinya, IQOO 5 Pro desainnya menganut ada sedikit lekukan pada sisi tepian layar.

Mengusung layar, ukuran, resolusi, prosesor, yang sama, memori 256 GB dan RAM 8 GB / 12 GB. Untuk kamera depannya sama, hanya ada perbedaan di kamera belakang. IQOO 5 Pro dibekali kamera utama 50 MP, 13 MP ultra-wide, 8 MP periscope telephoto, dukung OIS dengan optical zoom 5x.

Yang menarik adalah IQOO 5 Pro sudah dibekali charger bawaan 120W. Meski baterai lebih kecil, 4.000 mAh. Ponsel ini diklaim bisa terisi penuh dalam 15 menit.

IQOO 5 Pro dijual mulai dari $720 (256 GB / 8 GB dan $792 (256 GB / 12 GB).

Kedua ponsel ini bisa dipesan dimulai dari 24 Agustus 2020 di Cina.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Awal Kenal Brand iQOO

  Selamat pagi, salam kenal, saya Niki, trOOps officer di iQOO trOOps Indonesia. Bulan April 2023 adalah awal di mana saya mengenal smartpho...