Selasa, 19 Oktober 2021

Honor 50 Dirilis Di Pasar Global

 



Setelah dirilis di Cina, ponsel Honor 50 mulai dirilis di pasar global. Ponsel ini akan menyasar negara-negara di Eropa mulai 27 Oktober 2021, namun Honor 50 sudah dirilis lebih dulu di Malaysia. Honor 50 versi internasional ini akan dilengkapi Google Mobile Services tentunya.

Spesifikasinya yang ditawarkan sangat menarik, dengan layar AMOLED 6,57 inci, resolusi full HD plus, 120 Hz. Prosesor memakai Snapdragon 778G, kemudian di sisi baterai sudah dilengkapi baterai kapasitas 4.300 mAh dengan charger bawaan 66W. 

Sisi kameranya, 108 MP kamera utama dan terdapat kamera ultrawide 8 MP. Untuk harganya sendiri dimulai dari Rp5,7 jutaan (Malaysia) untuk varian 128 GB / 6 GB. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

realme SuperSonic Charge 320W

  Hari ini realme kenalkan teknologi yang lebih canggih lagi untuk fast charging. Setelah sukses merilis smartphone realme GT series yang du...