Di penghujung akhir tahun lalu, Xiaomi sudah rilis Redmi K30 dan K30 5G, berapa bulan kemudian Xiaomi juga rilis Redmi K30 Pro dan K30 Pro Zoom. Lalu, kini ia merilis Redmi K30 Speed Edition. Hmmm, Xiaomi memang sering kali merilis banyak varian tipe pada ponsel.
Redmi K30 Speed Edition akan menggunakan konfigurasi kamera 64 MP, 8 MP ultra-wide, 5 MP makro dan kamera depth sensor. Untuk kamera depannya sendiri beresolusi 20 MP di bagian kanan atas layar (punch hole). Prosesornya ini adalah yang terbaru, Redmi K30 Speed Edition kabarnya akan menjadi smartphone pertama yang menggunakan chipset Snapdragon 768G yang sudah mendukung 5G, dipadu dengan RAM 6 GB dan memori 128 GB. Untuk layarnya, ponsel ini akan punya bentang 6,67 inci dengan resolusi full HD plus dan dukung refresh rate 120 Hz. Fiturnya sudah tergolong mumpuni, ada NFC, Bluetooth v.5, jack audio 3,5 mm, baterai 4.500 mAh yang didukung fast charging 30W, dan infrared.
Redmi K30 Speed Edition ini akan dirilis 11 Mei 2020 di Cina dan pemesanan bisa dilakukan di Jd.com. Untuk harganya ada di kisaran 1.999 Yuan (Rp4 jutaan).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar