Selasa, 23 Juni 2020

iPhone Apa Saja Yang Akan Terima iOS 14?




Apple resmi kenalkan iOS 14 kemarin di acara WWDC (Worldwide Developer Converence) yang digelar secara online.

Ada beberapa perubahan pada antar iOS 14. Pada iOS 14 tampaknya lebih mengedepankan tampilan antaramuka. Kini di iOS 14, iPhone akan punya App Library (seperti App drawer di Android), kemudian fitur PiP (Picture-in-Picture) juga kini hadir di iPhone.

iPhone-iPhone lawas, seperti iPhone 6S, SE, akan terima pembaruan iOS 14. Nah, artinya semua iPhone yang bisa menjalankan iOS 13 akan bisa menikmati iOS 14. Untuk saat ini iOS 14 versi Developer sudah bisa dicoba. Namun, untuk publik, pengguna iPhone harus menunggu hingga bulan depan. Pada bulan Juli depan, Apple baru akan rilis iOS 14 public beta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

realme SuperSonic Charge 320W

  Hari ini realme kenalkan teknologi yang lebih canggih lagi untuk fast charging. Setelah sukses merilis smartphone realme GT series yang du...