Nothing Phone (1) akan dirilis mulai tanggal 12 Juli 2022. Tidak hanya di Eropa, Nothing Phone (1) kabarnya juga akan mendarat di India.
Beredar info bahwa ponsel ini juga akan dikirimkan tanpa charger dalam boks penjualannya. Hal ini terungkap dari video YouTube India yang menampilkan giveaway dengan ponsel yang dipegang itu adalah Nothing Phone (1). Kebijakan menghilangkan charger dalam kotak penjualan merupakan hal yang biasa. Apple sudah lebih dulu mengirimkan ponsel tanpa charger, sehingga konsumen harus membeli secara terpisah. Samsung pun ikut tren ini. Bahkan, Xiaomi juga sempat mengikuti Apple, tatkala merilis ponsel Xiaomi Mi 11.
Mungkin saja kebijakan ini diambil untuk menghemat biaya ada alasan lingkungan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar