Senin, 06 Juni 2022

Spesifikasi Layar Nothing Phone (1) Terkuak




Beberapa waktu yang lalu, Nothing Phone (1), ponsel Android misterius ini akan menggunakan desain belakang dengan casing yang transparan, kini info terbaru muncul mengenai spesifikasi layar yang akan dipakainya.

Beredar kabar dari akun Twitter @techdroider yang mengungkapkan kalau Nothing Phone (1) layarnya akan mempunya bezel yang sangat tipis, resolusi layar 2.400 x 1.080 piksel, bentang layar 6,55 inci dengan refresh rate 90 Hz atau 120 Hz.

Kelihatan standar, karena kebanyakan pabrikan ponsel juga merilis ponsel dengan layar 6 koma sekian inci resolusi layar full HD plus.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

realme SuperSonic Charge 320W

  Hari ini realme kenalkan teknologi yang lebih canggih lagi untuk fast charging. Setelah sukses merilis smartphone realme GT series yang du...