Sabtu, 31 Desember 2022

Daftar Smartphone Yang Tidak Akan Bisa Pakai WhatsApp Lagi Mulai Akhir Tahun 2022

 


WhatsApp adalah layanan chat paling populer dipakai kalangan pengguna Android dan iPhone. Namun sejak beberapa waktu yang lalu, WhatsApp juga sudah memberitahukan dukungan akan berakhir untuk sebagian ponsel yang tidak mendukung (https://aceh.tribunnews.com/2022/10/18/daftar-smartphone-yang-tak-bisa-gunakan-whatsapp-per-24-oktober-2022-aksesnya-dimatikan).

Di akhir tahun ini, WhatsApp kembali memberitahukan daftar smartphone yang tidak akan dukung WhatsApp per 31 Desember 2022. Berikut daftar smartphone yang dimaksud:


Apple iPhone 5

Apple iPhone 5c

Archos 53 Platinum

Grand S Flex ZTE

Grand X Quad V987 ZTE

HTC Desire 500

Huawei Ascend D2

Huawei Ascend G740

Huawei Ascend Mate

Huawei Ascend P1

Quad XL

Lenovo A820

LG Enact

LG Lucid 2

LG Optimus 4X HD

LG Optimus F3

LG Optimus F3Q

LG Optimus F5

LG Optimus F6

LG Optimus F7

LG Optimus L2 II

LG Optimus L3 II

LG Optimus L3 II Dual

LG Optimus L4 II

LG Optimus L4 II Dual

LG Optimus L5

LG Optimus L5 Dual

LG Optimus L5 II

LG Optimus L7

LG Optimus L7 II

LG Optimus L7 II Dual

LG Optimus Nitro HD

Memo ZTE V956

Samsung Galaxy Ace 2

Samsung Galaxy Core

Samsung Galaxy S2

Samsung Galaxy S3 mini

Samsung Galaxy Trend II

Samsung Galaxy Trend Lite

Samsung Galaxy Xcover 2

Sony Xperia Arc S

Sony Xperia miro

Sony Xperia Neo L

Wiko Cink Five

Wiko Darknight ZT

Oppo Ungkap Ponsel-Ponsel Yang Akan Terima ColorOS Awal Tahun Baru 2023

Mendekati akhir tahun, Oppo memberitahukan ponsel-ponsel yang akan terima pembaruan ColorOS 13 stabil. Oppo akan rilis pembaruan ColorOS 13 mulai 12 Januari 2023 untuk 6 smartphone terpilih. Di antaranya Oppo Find X2, Oppo Find X2 Pro, Oppo Find X2 Pro Lamborghini Edition, Oppo Find X2 Pro League of Legends Edition, Oppo Ace 2 dan Oppo Ace 2 EVA Limited Edition.

Kemudian hari berikutnya, Oppo K10x 5G dan Oppo K10 Pro yang akan terima pembaruan ColorOS 13. Pembaruan ini baru berlaku untuk negara Cina. Untuk negara-negara global akan menyusul.



Jumat, 30 Desember 2022

Bocoran Kamera Oppo Find X6 Pro

 



Ponsel Oppo Find X6 Pro menjadi ponsel flagship berikutnya setelah Oppo Find X5 series. Menurut bocoran, spesifikasi kameranya sudah diketahui.

Kamera utama menggunakan kamera 1 inci dengan sensor Sony IMX989 OIS, lalu ada kamera 50 MP dengan sensor Sony IMX890, kamera 50 MP telephoto. Kamera depan 32 MP. Untuk layarny diprediksi memakai resolusi 2k, 6,7 inci dengan LCD Samsung E6, prosesor 8 Gen 2 dengan memori hingga 512 GB dan RAM 16 GB.

Untuk baterainya ada dugaan pakai 5.000 mAh dan charger 100W.



Kamis, 29 Desember 2022

IQOO Neo7 Racing Edition Resmi Dikenalkan

 



Ponsel IQOO Neo7 Racing Edition kini resmi dikenalkan di Cina. Spesifikasinya kini sudah bisa dilihat. Layar AMOLED 6,78 inci, resolusi layar full HD plus, 120 Hz refresh rate, dukung HDR10+. Tidak disebutkan layarnya apakah dilapisi Gorilla Glass atau tidak. 

Kamera depan 16 MP dengan letak di tengah atas layar dalam bentuk lubang (punch hole). Di bagian belakang terdapat kamera 50 MP, kamera ultrawide 8 MP dan kamera makro 2 MP. Prosesornya  Snapdragon 8 Gen 1 dengan pilihan memori dari 128 GB hingga 512 GB dan RAM 8 GB hingga 16 GB. Ponsel berwarna oranye ini memakai sistem operasi Android 13 dengan antarmuka OriginOS 13 dan dijual mulai dari harga Rp6,2 juta (128 GB / 8 GB) hingga Rp8 juta (512 GB / 16 GB). Sama seperti IQOO Neo7 reguler, IQOO Neo7 Racing Edition juga pakai baterai 5.000 mAh dan charger 120W. Ponsel ini mulai dijual di Cina 5 Januari 2023.

Rabu, 28 Desember 2022

realme GT Neo5 Kemungkinan Pakai Kamera 50 MP

 



Bocoran kehadiran realme GT Neo5 sudah dibicarakan sejak beberapa hari lalu. Ponsel itu akan menjadi smartphone pertama yang akan pakai charger 240W.

realme GT Neo5 juga dirumorkan pakai kamera 50 MP dengan sensor Sony IMX890, OIS, juga disebutkan ada 2 kamera tambahan lagi. Untuk prosesornya diprediksi pakai Snapdragon 8 Gen 1. Jika dilihat dari spesifikasinya, realme GT Neo5 akan dikategorikan sebagai ponsel premium atau kelas atas.

Belum ada informasi resmi dari realme, jadi masih harus menunggu informasi resminya dari realme.


Selasa, 27 Desember 2022

Wiko 5G Resmi Hadir

 



Wiko 5G akhirnya resmi dikenalkan. Ponsel yang menjadi rebranded dari Huawei Nova 9 SE tampil dengan desain yang mirip Huawei Nova 9 SE. 

Untuk layarnya 6,78 inci resolusi full HD plus, refresh rate 120 Hz. Ponsel ini pakai prosesor Snapdragon 695 dan memori 128 GB / 256 GB. Baterainya dibekali 4.000 mAh dengan charger 66W. Di bagian kameranya, kamera utama pakai sensor Samsung HM2 108 MP, kemudian ada kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP dan kamera depth 2 MP. Kamera depannya 16 MP.

Untuk sistem operasinya, Wiko 5G jadi smartphone pertama yang bisa menggunakan HarmonyOS dan terkoneksi dengan ekosisemnya dari HarmonyOS Huawei. Kalau begitu berarti ponsel ini tidak dilengkapi Google apps ya.




Senin, 26 Desember 2022

IQOO Neo7 Racing Edition

 




IQOO berencana rilis ponsel IQOO Neo7 series lagi, namanya IQOO Neo7 Racing Edition. 

IQOO Neo7 Racing Edition ini akan menggunakan prosesor Snapdragon 8 Gen 1. Kemudian untuk spesifikasi lainnya, untuk baterai 5.000 mAh dan charger 120W. Spesifikasi kamera juga belum diketahui. Namun diprediksi pakai kamera 50 MP, 8 MP dan 2 MP. Mengenai layarnya menggunakan LCD AMOLED, layar 6,78 inci dan resolusi full HD plus. Dari bocoran gambar juga terlihat kemungkinan ponsel ini terdapat varian memori dari 128 GB hingga 512 GB dan RAM hingga 16 GB.


Minggu, 25 Desember 2022

Redmi K60 Pro: Spesifikasi layarnya

 


Selamat hari Natal dan Tahun Baru 2023. Tidak terasa tahun sudah akan berganti. Tinggal 6 hari lagi menyongsong tahun baru. Semoga kita diberi kesehatan dan keselamatan. Amin.

Kali ini, Xiaomi memberikan informasi mengenai spesifikasi layar dari ponsel Redmi K60 Pro. Redmi K60 Pro menjadi salah satu dari bagian Redmi K60 series. Redmi K60 series ini terdiri dari Redmi K60, Redmi K60 Pro dan Redmi K60 Pro+. Nah, Xiaomi secara resmi membeberkan informasi mengenai layar Redmi K60 Pro.

Layar Redmi K60 Pro akan menggunakan resolusi 2k quad HD+, dukung 12 bit warna. Kemudian layarnya juga akan dukung Dolby Vision, HDR10+ dan kerapatan layar 526 piksel.  Dilihat dari spesifikasinya, spesifikasi Redmi K60 Pro ini hampir dipastikan akan gunakan spesifikasi tinggi. Dari prosesor Snapdragon 8 Gen 2, LPDDR5X dan memori UFS 4.0.

Sabtu, 24 Desember 2022

Redmi Note 12 Speed Edition Akan Segera Rilis

 


Xiaomi dikabarkan akan rilis ponsel baru dari Redmi Note 12 series, dengan nama Redmi Note 12 Speed Edition. Menurut Xiaomi, ponsel ini akan fokus pada performa.

Redmi Note 12 Speed Edition akan pakai prosesor Snapdragon 778G+ 5G. Hmmm, lagi-lagi Snapdragon 778G+, karena dinilai jadi prosesor yang paling ampuh di kelas menengah. Redmi Note 12 Speed Edition juga sudah ada bocoran warna ponsel, tampil warna seperti telur asin, warna hijaunya mirip warna telur asin. Untuk layarnya 6,7 inci AMOLED, memori hingga 512 GB dan RAM sampai 12 GB. Sistem operasi Android 13 dengan MIUI 14.

Dari gambar poster ponsel ini, terlihat ada tulisan 27 Desember, jadi diperkirakan akan rilis di tanggal tersebut di Cina.

Jumat, 23 Desember 2022

Charger realme 240W Muncul Online

 



Charger 150W tampaknya belum cukup. realme tengah menyiapkan charger 240W. Menurut bocoran dari Ice Universe di akun Weibo charger 240W ini akan diproduksi masal dan realme GT Neo5 jadi smartphone pertama yang akan pakai charger 240W.

Ice Universe juga membagikan foto charger 240W, dengan model VCKCJACH terlihat berwarna putih dan bentuknya juga sama dengan charger 150W. Meningkat 160% tapi dengan bentuk yang sama besarnya dengan charger 150W.

Kini tinggal menunggu kehadiran realme GT Neo5 berikut charger 240W.



Kamis, 22 Desember 2022

realme 9 Pro dan realme 9i 5G Terima Pembaruan realme UI 4.0

 



realme UI 4.0 jadi UI terbaru realme lads pembarusn berikutnya dan realme 10 Pro dan realme 10 Pro+ jadi kandidat ponsel yang pakai realme UI 4.0. Kini pembaruan realme UI 4.0 menyasar ke ponsel realme 9 Pro dan realme 9i 5G.

Pembaruan realme UI 4.0 untuk realme 9 Pro dan realme 9i 5G dimulai bulan ini untuk pengguna ponsel secara terbatas. Menurut realme pembaruan realme UI 4.0 akan memerlukan waktu booting ponsel lebih lama karena pembaruan ini memakan memori dan konsumsi CPU lebih besar.


Rabu, 21 Desember 2022

Oppo Janjikan Pembaruan OS Hingga 4 Tahun

 



Vendor ponsel ternama biasanya memberikan pembaruan OS hingga 3 tahun dan 4 tahun pembaruan patch keamanan. Namun, ada juga yang memberikan 2 tahun pembaruan OS. Info terbaru datang Oppo yang mengumumkan akan memberikan dukungan pembaruan OS hingga 4 tahun untuk ponsel-ponsel kelas atas mulai tahun 2023.

Ya, kebijakan ini hadir setelah Oppo rilis ColorOS 13. Hingga saat ini ColorOS 13 sudah diberikan sampai 33 ponsel Oppo. Sisanya masih menggunakan ColorOS 12. Dengan kebijakan ini, pengguna ponsel Oppo kelas atas di tahun 2023 akan dapat jaminan pembaruan sistem operasi hingga 4 tahun.


Selasa, 20 Desember 2022

Wiko Rilis Ponsel Mirip Huawei Nova 9 5G






Lama sekali tidak ad kabarnya lagi, Wiko, produsen ponsel dari Perancis kembali hadirkan ponsel Android, namun kali ini dukung internet 5G. 

Ponsel Wiko 5G ini menjadi ponsel pengganti Huawei Nova 9 SE yang pakai sistem operasi HarmonyOS. Dari segi desainnya, ponsel Wiko 5G ini mirip dengan Huawei Nova 9 SE. Kamera utamanya juga diketahui pakai resolusi 108 MP. Belum ada bocoran spesifikasi lain dari Wiko 5G ini, tetapi demikian, ponsel ini diyakini sebagai rebrand dari Huawei Nova 9 SE.

Senin, 19 Desember 2022

Bocoran realme GT Neo 5

 



realme 10 Pro dan realme 10 Pro+ adalah dua smartphone eksklusif dari realme yang hadir dengan sistem operasi Android 13 dengan realme UI 4.0. Tidak berhenti di sini saja, perusahaan tampaknya akan rilis ponsel realme lainnya yang juga akan pakai realme UI 4.0.

Dari akun Weibo, presiden global marketing realme, Xu Qi, menanyakan kepada pengguna realme untuk menebak ponsel realme apa berikutnya yang juga pakai realme UI 4.0. Ponsel misterius ini yang masih menjadi tanda tanya. Menurut dugaan, pons tersebut adalah realme GT Neo 5.

Menurut rumornya, realme GT Neo 5 akan ada versi baterai 5.000 mAh yang pakai charger 150W dan baterai 4.600 mAh yang pakai charger 240W. Bocoran dari realme GT Neo 5 sudah muncul minggu lalu dengan dugaan prosesornya Snapdragon 8 Gen 1, layar 6,78 inci AMOLED, resolusi layar 2.722 x 1.240 piksel, memori internal diduga akan sampai 256 GB dengan RAM hingga 16 GB.



Minggu, 18 Desember 2022

Beberapa Seri Dari Xiaomi Mi 11 dan Redmi Note 11T Pro Mendapat Pembaruan MIUI 14 Versi Beta




Kehadiran MIUI 14 di ponsel-ponsel Xiaomi tentunya sudah ditunggu-tunggu oleh pemakai ponsel Xiaomi. Apalagi kalau MIUI 14 ini sudah pakai Android 13. Penyebaran MIUI 14 ini diperkirakan akan mulai dilakukan pada bulan Januari 2023 untuk ponsel-ponsel Xiaomi yang mendukung.

Tidak ketinggalan, beberapa ponsel Xiaomi Mi 11 series (Mi 11, Mi 11 Ultra, Mi 11 Pro) dan Redmi Note 11 Pro dan Redmi Note 11 Pro+ mulai menerima pembaruan MIUI 14 versi beta di Cina. Ya seperti biasa, Xiaomi merilis pembaruan software di Cina terlebih dahulu sebelum dirilis ke global. 


Sabtu, 17 Desember 2022

Bocoran Kehadiran Vivo X90 Series





Vivo X90 series sudah dikenalkan di Cina, tapi saat itu belum ada informasi mengenai kehadirannya di negara lain. Kini sudah ada informasi mengenai hal tersebut. Beredar poster di Twitter kalau Vivo X90 series akan hadir di negara-negara lain 31 Januari 2023.

Tidak disebutkan secara detail apakah ketiga varian ponsel dari Vivo X90 series ini juga akan hadir. Kalaupun bukan ketiga-tiganya, biasanya akan ada dua varian yang hadir; Vivo X90 dan Vivo X90 Pro. 

Jumat, 16 Desember 2022

realme 10s Terungkap: Pakai prosesor Dimensity 810, kamera 50 MP

 



realme sudah rilis ponsel realme 10, realme 10 Pro dan realme 10 Pro+. Kini ada satu varian lagi, realme 10s.

realme 10s spesifikasinya sudah terungkap, pakai prosesor Dimensity 810, RAM 8 GB, memori hingga 256 GB, tersedia juga slot microSD. Untuk layarnya 6,6 inci dengan resolusi full HD plus, 90 Hz refresh rate. Kamera utama 50 MP, kamera depth 0,3 MP, kamera depan 8 MP. 

Untuk baterainya 5.000 mAh, charger 33W, sistem operasi Android 12 dengan realme UI 3.0. Hadir dengan dua pilihan warna, biru dan hitam, realme 10s dijual dengan harga mulai dari Rp2,4 jutaan.



Kamis, 15 Desember 2022

realme UI 4.0 di realme 10 Pro dan realme 10 Pro+

 






realme 10 Pro dan realme 10 Pro+ menjadi dua smartphone realme yang hadir dengan realme UI 4.0, Android 13. Ya, ponsel baru ini memang menjadi yang pertama bisa mencicipi realme UI 4.0. Sedangkan pons seperti realme GT 2 Pro meski memakai Android 13 tapi masih memakai realme UI 3.0.

Berikut informasi fitur mengenai Android 13 dan realme UI 4.0:

Android 13 highlight features include:

  • Expanded customization options.
  • Improved copy & paste.
  • Improved media controls.
  • Easier notification control with new permissions.
  • Spatial Audio support, Bluetooth LE Audio support.
  • Improved privacy.
  • Integrated QR scanner.

Realme UI 4.0 also brings a slew of updates:

  • New card-like layout, new simplistic icons.
  • Improved Always-on Display with music controls.
  • Dynamic widgets.
  • Large folders.
  • Auto Pixelate personal info on IM screenshots.
  • Private Safe updated with Advanced Encryption Standard (AES).


Personalisasi pada realme UI 4.0 terlihat lebih segar dan lebih teratur. Kemudian Always-On Display juga mengalami peningkatan, bisa dukung musik Spotify.

Rabu, 14 Desember 2022

Daftar Ponsel Motorola Yang Terima Pembaruan Android 13


Beberapa bulan lalu Motorola memberikan info ponsel Motorola yang mana saja yang akan terima pembaruan Android 13. Kini Motorola memberikan daftar lebih banyak ponsel yang akan terima pembaruan Android 13. 

Berikut daftar ponselnya:

• Motorola Razr (2022)

• Motorola Edge 30 Ultra

• Motorola Edge 30 Pro

• Motorola Edge+ 5G UW (2022)

• Motorola Edge 30 Fusion

• Motorola Edge 30 Neo

• Motorola Edge 30

• Motorola Edge (2022)

• Motorola Edge 20 Pro

• Motorola Edge 20

• Motorola Edge (2021)

• Motorola Edge 20 Lite

• Motorola Moto G Stylus 5G (2022)

• Motorola Moto G 5G

• Motorola Moto G82 5G

• Motorola Moto G72

• Motorola Moto G62 5G

• Motorola Moto G52

• Motorola Moto G42

• Motorola Moto G32 


Info ini didapatkan dari chat member di forum Lenovo. Tidak diinformasikan mana smartphone Motorola yang akan duluan mendapat pembaruan Android 13. Biasanya pembaruan software lebih mengutamakan smartphone flagship, sedangkan untuk versi low end belakangan baru akan dirilis.

Selasa, 13 Desember 2022

Motorola X40 Terkonfirmasi Ada Opsi Charger 68W dan 125W

 


Ponsel flagship Motorola berikutnya adalah Motorola X40 series. Kabarnya akan dirilis 15 Desember 2022 di Cina.

Kini, berdasarkan sertifikasi 3C, ada dua opsi charger yang ditawarkan; 68W dan 125W. Motorola X40 series diduga akan terdiri dari ponsel Motorola X40 dan Motorola X40 Pro. Belum diketahui apakah Motorola X40 ini dukung charger 125W atau ada opsi charger 68W. Kita tunggu saja kabarnya.



Vivo IQOO 11 Resmi Hadir di Indonesia

 




Ponsel gaming IQOO akhirnya hadir di Indonesia. Indonesia menjadi negara Asia pertama yang rilis IQOO 11 5G. Seperti biasa, ponsel IQOO biasanya selalu menawarkan spesifikasi tinggi. Begitu pula dengan IQOO 11 5G ini.

IQOO 11 5G yang masuk Indonesia pakai prosesor Snapdragon 8 Gen 2 dengan RAM 16 GB dan memori 256 GB. Layarnya AMOLED dengan bentang 6,78 inci, resolusi layar 3.200 x 1.440 piksel dengan refresh rate 144 Hz. Untuk kameranya, kamera utama pakai resolusi 50 MP Ultra-Sensing, OIS, kamera ultrawide 8 MP, kamera telephoto 13 MP dan kamera depan 16 MP. 

Untuk urusan baterai dibekali 5.000 mAh, lalu, charger dukung 120W (termasuk dalam paket penjualan, charger 120W). Hadir dalam warna White Legend and Red Alpha, IQOO 11 5G dijual dengan harga Rp10,5 juta (sistem operasi Android 13 dengan FunTouch UI 13).


Senin, 12 Desember 2022

OnePlus 11 Akan Pakai Charger 100W

 



Ponsel OnePlus terbaru rencananya akan hadir. Informasinya sudah ada di list 3C dengan kode nama PHB110. Diprediksi ponsel itu adalah OnePlus 11.

OnePlus 11 ini akan gunakan charger 100W, dengan voltase 11V / 9,1A. Nah adaptor charger itu mirip dengan adaptor charger realme GT 2 Explorer Master Edition. Namun belum diketahui apakah kapasitas baterainya juga 5.000 seperti realme.

OnePlus 11 ini diprediksi menggunakan prosesor Snapdragon 8 Gen 2 dengan kamera utama 50 MP dan kamera ultrawide 48 MP.

Minggu, 11 Desember 2022

Infinix Zero Ultra Segera Hadir di India

 


Ponsel flagship dari Infinix yang dinamai Infinix Zero Ultra akan segera hadir di India.

Info ini didapatkan dari informasi di Flipkart yang menampilkan gambar dan fitur pada ponsel tersebut. Infinix Zero Ultra tampaknya akan menjadi smartphone Android pertama yang hadir dengan charger 180W di India. 

Ponsel yang ditenagai prosesor Dimensity 920, memori 256 GB dan RAM 8 GB ini diklaim bisa mengisi penuh baterai dalam waktu 12 menit. Layar ponsel sudah AMOELD dengan panjang layar 6,8 inci, resolusi layar full HD plus, lengkap dengan refresh rate 120 Hz. Belum diketahui apakah ponsel ini juga akan hadir di Indonesia.




Sabtu, 10 Desember 2022

Motorola X40 Akan Hadir Dengan Prosesor Snapdragon 8 Gen 2

 



Motorola X40 dijadwalkan hadir 15 Desember 2022. Sebelum dirilis, bocoran spesifikasinya sudah diketahui di website Geekbench.

Ponsel dengan nama model XT2301-5, di Geekbench sudah terlihat, memakai prosesor Snapdragon 8 Gen 2, memori RAM 12 GB LPDDR5X, sistem operasi Android 13. Motorola X40 juga diduga akan pakai kamera 50 MP, kamera ultrawide 50 MP dan kamera 12 MP telephoto serta charger 125W.




Jumat, 09 Desember 2022

Asus Zenfone 9 Terina Pembaruan Android 13

 


Ponsel Asus Zenfone 9 kini mendapatkan pembaruan Android 13. Pembaruan ini, dari info yang didapatkan di internet, pembaruan itu kodenya WW_33.0804.2060.65. Jika ponsel merk lain biasanya memberikan pembaruan berdasarkan negara mana terlebih dahulu, Asus memilih serial number.

Pembaruan ini termasuk patch keamanan Desember 2022. Tidak ada notifikasi, setidaknya pengguna harus cek manual. Jadi, beberapa pengguna ponsel yang beruntung mungkin bisa mendapatkan pembaruan Android 13 lebih awal dibanding pengguna lain.

Kamis, 08 Desember 2022

IQOO Neo 7 SE Resmi Hadir Pakai Prosesor Dinensity 8200

 




IQOO Neo 7 SE resmi dirilis. Sesuai dengan bocoran sebelumnya, ponsel ini pakai prosesor Dimensity 8200. Prosesor baru dari MediaTek.

Untuk layarnya 6,78 inci, AMOLED, 120 Hz refresh rate. Untuk kameranya, kamera utama pakai resolusi 64 MP, ada juga kamera makro 2 MP dan kamera 2 MP depth sensor. Kamera depannya 16 MP. Fitur-fiturnya sudah lengkap, terdapat NFC dan sensor sidik jari dalam layar. Baterainya 5.000 mAh dan charger 120W. IQOO Neo 7 SE sudah memakai sistem operasi Android 13 dengan OriginOS 3.

IQOO Neo 7 SE dijual dalam 3 varian memori; 128 GB / 8 GB harganya Rp4,6 juta, lalu memori 256 GB / 8 GB harganya Rp6,2 juta dan yang terakhir 512 GB / 12 GB harganya Rp6,4 jutaan. Biasanya ponsel ini hanya dirilis di Cina.



Rabu, 07 Desember 2022

Nokia X10 dan Nokia X20 Terima Pembaruan Android 13

 


HMD Global sebelumnya memberitahukan bahwa ada lima ponsel yang akan terima pembaruan Android 13. Nah, HMD Global menepati janjinya, Nokia X10 dan X20 kini mendapat pembaruan ini, dua ponsel menengah bawah.

Pembaruan Android 13 ini membawa security patch November dengan kapasitas 2,34 GB. Hmmm, meski kini HMD Global lebih banyak rilis ponsel Android kelas menengah ke bawah, setidaknya beberapa ponsel Nokia sudah akan mendapat Android 13.


Selasa, 06 Desember 2022

realme UI 4.0 Akan Dirilis Global 8 Des 2022

 







realme telah rilis ponsel terbaru dari realme series number, yaitu realme 10 Pro dan realme 10 Pro+ di Cina bulan lalu. Kedua ponsel tersebut hadir dengan sistem operasi Android 13 dan realme UI 4.0. Kini mulai 8 Desember 2022, kedua ponsel itu juga akan dirilis global dengan realme UI 4.0 juga.

Pembaruan dari realme UI 4.0 akan memberikan tampilan yang lebih baik, Always-On Display dengan personalisasi yang lebih interaktif. Kemudian Dynamic Computing Engine baru akan meningkatkan performa ponsel 6% serta peningkatan baterai lebih lama 4,7%. Lalu, ada juga Private Safe tool yang bisa mengenkripsi data pribadi.




Senin, 05 Desember 2022

Xiaomi 12T Resmi Dirilis di Indonesia

 








Setelah Xiaomi 12 series dirilis, kini Indonesia kembali boyong Xiaomi 12T. Baru satu varian yang dirilis dari Xiaomi 12T series.

Meski ada beberapa kemiripan dengan Xiaomi 11T, Xiaomi 12T mendapat peningkatan fitur. Xiaomi 12T hadir dengan layar AMOLED 6,7 inci, resolusi full HD plus. Prosesor pakai Dimensity 8100 Ultra dengan memori 256 GB dan RAM 8 GB. Untuk kameranya, kamera utama menggunakan resolusi 108 MP, OIS, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, kamera depan 20 MP.

Menggunakan baterai 5.000 mAh, Xiaomi 12T dilengkapi charger 120W. Untuk harganya, ponsel dijual dengan harga Rp6,6 juta dengan pilihan warna hitam dan biru.

Minggu, 04 Desember 2022

Downgrade Software Lagi di realme GT Master Edition

 








Kemarin pagi, saya pergi ke realme service center di Roxy Mas dengan maksud downgrade software lagi untuk ponsel  realme GT Master Edition saya.

Ini menjadi kedua kalinya saya downgrade software. Sebelumnya 26 Mei 2022, saya juga sempat downgrade software ponsel saya dari baseband RMX3363_12_C.06 menjadi RMX3363_11_A.08, Android 12 menjadi Android 11. Nah yang jadi masalah, saya baru sadar di bulan November kalau rom ponsel saya ternyata pakai rom Brazil (ketahuan dengan cara tekan *#899#, kemudian cek opsi software, lihat di bagian operator region). Saat itu saya hanya tahu ini bukan rom Indonesia karena aplikasi utama phone dan message pakai buatan Google. Dari ikon aplikasinya saja sudah beda. Kemudian browser bawaan hilang, diganti Chrome.

Untuk kemarin, saya downgrade software lagi, tapi ternyata tidak bisa kembali ke Android 11 lagi, jadi hanya bisa di Android 12 namun dengan versi baseband RMX3363_12_C.07. Yang menarik adalah kini software ponsel realme GT Master jadi kembali pakai rom Indonesia lagi (ID). Phone, message, kembali pakai versi realme dan ada fitur realme Glance lagi.

Meski ada beberapa iklan yang muncul, terutama di aplikasi browser bawaan dan aplikasi bawaan lain, tapi menurut saya lebih baik rom ID ini. Ya, kemungkinan saya berencana bertahan di baseband RMX3363_12_C.07 jika tidak ada isu yang mengganggu. 😌


realme SuperSonic Charge 320W

  Hari ini realme kenalkan teknologi yang lebih canggih lagi untuk fast charging. Setelah sukses merilis smartphone realme GT series yang du...