Minggu, 26 September 2021

IQOO Z5 5G Dirilis








Satu lagi, smartphone yang menggunakan prosesor Snapdragon 778G kembali dirilis, Vivo IQOO Z5 5G. 

Menggunakan prosesor yang sama seperti Realme GT Master Edition, Vivo IQOO Z5 5G dipadukan memori 128 GB / 256 GB dan RAM 8 GB / 12 GB. Layarnya 6,67 inci dengan LCD IPS, resolusi full HD plus dan dukung refresh rate 120 Hz.

Di bagian atas layar tengah terdapat wadah kamera depan 16 MP (punch hole). Bagian belakangnya terdapat kamera utama 64 Zp, kamera ultrawide 8 MP dan kamera makro 2 MP. Untuk urusan baterai, IQOO Z5 5G menggunakan baterai 5.000 mAh san charger bawaan 44W. Sistem operasinya mengandalkan Android 11 dengan UI OriginOS. IQOO Z5 5G punya fitur yang cukup lengkap meski tanpa kehadiran NFC. Masih andalkan port jack audio 3,5 mm, Bluetooth 5.2, WiFi 6, ekspansi RAM, sensor sidik jari samping bodi ponsel, dual 5G SIM mulai dijual di Cina 28 September 2021 dengan pilihan harga Blue Origin, Twilight Dawn dan Dream Space dengan harga sebagai berikut:

Varian 128 GB / 8 GB Rp4,1 jutaan

Varian 256 GB / 8 GB Rp4,6 jutaan

Varian 256 GB / 12 GB Rp5 jutaan








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Awal Kenal Brand iQOO

  Selamat pagi, salam kenal, saya Niki, trOOps officer di iQOO trOOps Indonesia. Bulan April 2023 adalah awal di mana saya mengenal smartpho...